Otorita IKN Gandeng Microsoft untuk Bangun Kawasan Digital di Ibu Kota Baru

Written by on 16 November 2023

Suara Kupang – Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) menandatangani nota kesepahaman dengan perusahaan teknologi Microsoft pada 14 November 2023 di San Francisco, Amerika Serikat. Kerja sama itu dilakukan untuk mewujudkan ibu kota baru dengan konsep smart city yang mengetengahkan teknologi digital. 

Kepala Otorita IKN Bambang Susantono mengatakan kerja sama dengan perusahaan-perusahaan penyedia teknologi digital adalah yang patut diapresiasi. Menurut dia, hal ini selaras dengan keinginan menjadikan Nusantara menjadi salah satu pusat pertumbuhan ekonomi Indonesia. Dengan Nusantara jadi kota pintar, akan menjadikan kehidupan di ibu kota baru jadi lebih efektif dan tentu sustainable.

Regional Vice President & Chief Legal Counsel Asia Corporate External & Legal Affair Microsift Mike Yeh mengatakan pihaknya siap mendukung persiapan dan perencanaan digital yang dilakukan di Nusantara. Apalagi selama ini Microsoft menerapkan nilai tanggungjawab, keterlibatan semua pihak, dan keberlanjutan dalam pengembangan teknologi digital.

Peran Microsoft di IKN antara lain dukungan teknologi energi baru terbarukan, sistem kendaraan listrik, dan kendaraan otonom. Sementara dari segi inklusivitas, Microsoft tertarik untuk mengembangkan literasi digital berupa pelatihan-pelatihan.

Kepala Otorita IKN Bambang berharap nantinya dengan menggandeng Microsoft dan raksasa-raksasa teknologi lain, bisa segera menjadikan IKN sebagai smart city. Serta mampu menjawab kebutuhan teknologi digital dalam berbagai aspek kehidupan.

Penandatanganan nota kesepahaman ini dilakukan oleh Deputi Bidang Transformasi Hijau dan Digital Mohammed Ali Berawi; dan Mike Yeh. Kepala Otorita IKN Bambang Susantono turut menyaksikan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) ini. Didampingi oleh Direktur Transformasi Hijau Tonny Agus Setiono, Staff Khusus Manajemen Pengetahuan Indrayanto Cahyadi, serta Tenaga Ahli Komunikasi merangkap Juru Bicara Otorita IKN Troy Pantouw.

Source : Tempo


Reader's opinions

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *



Current track

Title

Artist

Background
Open chat
Powered by