Isu Hoaks Meningkat Jelang Pemilu, Kominfo Lakukan Take-down

Written by on 22 September 2023

Suara Kupang – Penyebaran isu hoax atau misinformasi mengalami tren peningkatan menjelang Pemilu 2024. Menteri Komunikasi dan Informatika ( Menkominfo ) Budi Arie Setiadi mengatakan hingga 19 September 2023 kemarin saja sudah ada sekitar 152 hoaks mengenai pemilu.

Budi mengatakan Pemilu 2024 damai menjadi salah satu agenda prioritasnya sebagai Menkominfo dalam 13 bulan sisa masa jabatannya.

Pemilu Damai 2024 kata Budi Arie Setiadi, harus diupayakan semua pihak karena potensi kekacauan informasi terus membayangi.

Terlebih jumlah pemilu berusia muda yang lebih dominan. Budi menyebut generasi milenial dan Z mencakup sekitar 52 persen demografi pemilih pada Pemilu 2024. Masyarakat di generasi ini diketahui sebagai sangat aktif di internet dengan aktivitas di media sosial bisa mencapai 6 jam sehari.

Oleh karena itu, Menkominfo menyatakan penanganan hoax disinformasi pada Pemilu 2024 harus dilakukan dengan intensif.

Budi menilai antisipasi terhadap information disorder pada masa Pemilu sangat penting. Menurutnya, ada banyak pelajaran dari berbagai negara seperti Pemilu Prancis dan Brazil pada Tahun 2022 serta Pemilu Amerika Serikat tahun 2020.

Guna merespons kecenderungan kenaikan tren sebaran isu hoaks menjelang Pemilu, Kementerian Kominfo melakukan langkah penanganan pada tingkat hulu, tengah, dan hilir.

Pada tingkat hulu, Kementerian Kominfo terus melakukan peningkatan literasi dan kecakapan digital masyarakat dalam merespons hoaks melalui kampanye, edukasi, dan sosialisasi anti hoaks dalam Gerakan Nasional Literasi Digital.

Adapun pada tingkat hilir, Kementerian Kominfo memberikan dukungan data kepada Bareskrim POLRI untuk melakukan upaya penegakan hukum, terhadap pembuat dan penyebar hoaks terkait Pemilu.

Source: Pos kupang


Reader's opinions

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *



Current track

Title

Artist

Background
Open chat
Powered by