Harga Bahan Pokok Merangkak Naik Menjelang Idul Adha, Kenapa Telur dan Ayam Melonjak Paling Tinggi?
Written by SKFM on 7 June 2023
Suara Kupang – Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan atau Kemendag Isy Karim mengungkapkan sejumlah harga bahan pokok mulai naik menjelang Hari Raya Idul Adha 2023.
Berdasarkan laporan perkembangan harga rata-rata nasional barang kebutuhan pokok per Senin, 5 Juni 2023, disebutkan bahwa komoditas yang terpantau naik yakni daging ayam ras, telur ayam ras, cabai merah, dan bawang putih.
Harga daging ayam ras naik 7,84 persen menjadi Rp 38.500 per kilogram, sedangkan telur ayam ras naik 6,67 persen menjadi Rp 32.000 per kilogram. “Harga telur dan daging ayam ras masih relatif tinggi disinyalir terjadi akibat kenaikan harga jagung dan bekatul sebagai bahan baku utama pakan ayam petelur,” kata Isy saat dihubungi, Selasa, 6 Juni 2023.